Langsung ke konten utama

Membuat Nasi Goreng Sederhana Mudah Enak

RESEP MEMBUAT NASI GORENG SEDERHANA

Resep Membuat Nasi Goreng Sederhana Mudah Enak
Nasi Goreng
Resep Membuat Nasi Goreng Sederhana Mudah Enak - Nasi goreng adalah salah satu jenis olahan masakan yang sangat mudah dibuat, cepat, sederhana, dan praktis. Resep nasi ini juga sangat disukai banyak orang karena rasanya yang enak dan spesial. Walaupun sekarang ini banyak sekali penjual nasi goreng, bahkan ada yang berkeliling, nggak ada salahnya kita membuat resep nasi goreng sendiri dirumah. Seperti judul yang saya tulis, Resep Membuat Nasi Goreng Sederhana Mudah Enak ini sangat sederhana dan simpel. Cara membuat nasi goreng ini mudah diikuti, sehingga sobat onliners tidak perlu merasa kesusahan untuk dapat memasak nasi goreng yang enak, dan lezat.
Nasi Goreng Sederhana Mudah Enak
Bahan nasi goreng :
250 gram Nasi putih, jangan menggunakan nasi yang terlalu pulen.
1 butir Telur ayam, kocok lepas.
Minyak sayur secukupnya, untuk menumis
Bumbu 1 :
30 gr Bawang Bombay, cincang kasar
1 siung Bawang putih, cincang halus
1 btr Bawang merah, iris tipis
2 buah Cabe merah besar, iris tipis
1 sdm Daun bawang, iris tipis
Bumbu 2 :
1 sdm Kecap asin
2 sdm kecap manis
1 bungkus kaldu sapi atau ayam
Garam dan penyedap rasa secukupnya
Cara Membuat Nasi Goreng Sederhana :
1. Panaskan minyak ,tumis bawang putih, bawang bombay dan bawang merah hingga harum.
2. Masukkan telur kocok, orak-arik hingga telur setengah matang lalu tambahkan sisa bumbu 1, aduk rata.
3. Masukkan nasi, kemudian aduk sampai tercampur rata.
4. Tambahkan bumbu 2 lalu aduk lagi sampai nasi dan semua bumbu tercampur rata.
5. Masak sampai matang lalu sajikan selagi hangat.
Tips Menyajikan Nasi Goreng :
1. Nasi goreng akan bertambah lezat dan nikmat disajikan dengan taburan bawang goreng diatasnya.
2. Sobat Onliners bisa menambahkan acar mentimun dan cabe rawit jika suka.
3. Tambahkan kerupuk udang, emping melinjo atau kerupuk lainnya sesuai selera jika suka.
4. Sobat Onliners bisa juga menambahkan bakso, sosis atau suwiran daging ayam dalam pengolahan nasi goreng jika suka.
 
sumber : http://tempatonlineku.blogspot.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ARTI KATA MULTILINGUALISME, PLURILINGUALISME, BILINGUAL DAN MONOLINGUAL.

ARTI KATA MULTILINGUALISME, PLURILINGUALISME, BILINGUAL DAN MONOLINGUAL.   1. MULTILINGUALISME :  merupakan  tindakan menggunakan banyak bahasa oleh individu atau masyarakat . Di dunia terdapat lebih banyak orang yang multilingual daripada monolingual. Multilingualisme menjadi salah satu fenomena sosial yang disebabkan oleh pengaruh globalisasi dan keterbukaan budaya. Berkat kemudahan akses informasi yang difasilitasi oleh Internet, semakin banyak orang yang terpapar oleh berbagai jenis bahasa.

PT. ISS Indonesia menggunakan Mesin Antrian End Que

Kami melakukan pemasangan Mesin Antrian END Que pada perusahaan multinasional, yakni PT. ISS Indonesia. Jumlah sumber daya yang dikelola tidaklah sedikit, antrian tidak bisa dihindarkan, bahkan tidak hanya pada satu layanan. Hal tersebut jelas menyulitkan bagian pelayanan untuk

Larangan Wanita Haid menurut Islam

Larangan bagi wanita haid Haid adalah suatu hal yang normal bagi wanita. Keluarnya darah dari organ reproduksi sebagai suatu mekanisme alamiah yang terjadi reguler setiap bulan memang harus diketahui oleh siapapun, termasuk bagi pria karena nantinya pria akan menjadi pendamping wanita dan mungkin memiliki anak wanita. Kali ini kita akan membahas mengenai larangan beribadah bagi wanita yang sedang haid .